Harga dan Spesifikasi Nokia X Android

Ristizona.com - Nokia sebagai produsen ponsel yang pernah menjadi nomor 1 memang belakangan ini namanya mulai meredup. Tak sebesar awal tahun 2000an, namun Nokia tetap mampu bersaing dengan produsen lain dengan meluncurkan gadget yang di sokong oleh OS Android.
Harga dan Spesifikasi Nokia X Android

Produk Nokia petama yang berjalan menggunakan OS robot hijau ini adalah Nokia X yang baru-baru ini telah masuk Indonesia. Ditanamkan OS versi 4.2 Jelly Bean yang disokong Prosesor Dual Core membuat Nokia X menjadi ponsel terbaik dikelasnya. Dengan spesifikasi dan harga yang terjangkau yakni kisaran 1,5 juta, Nokia yakin akan mendulang kesukseasannya lagi.

Berikut ini Spesifikasi dan Harga Nokia X Andorid :

  • Prosesor : Qualcomm Snapdragon Dual Core 1 GHz 
  • Dimensi fisik: 115,5 x 63 x 10,4 mm
  • Sistem operasi : platform Nokia X (Android AOSP)
  • Memori : RAM 512 MB
  • Internal Memory : 4 GB, up to MicroSD 32 GB 
  • Layar : IPS LCD 4 inci WVGA (800 x 400), 233 ppi 
  • Konektivitas: dual SIM (MicroSIM), USB USB 2.0, Bluetooth 3.0, WiFi 802.11 
  • Kamera utama : 3 MP, no flash 
  • Kamera depan : tidak tersedia  
  • Warna : hitam, putih, hijau, merah, biru, dan kuning
  • Harga : Rp. 1.500.000,-