Cara Menonaktifkan Akun Twitter

Ristizona.com - Twitteran bagi sebagian besar orang dianggap sangat mengasikkan, dapat mengetahui berita secara real-time, membaca tweet-tweet motivasi, saling mention antar pengguna sampai mengetahui hal yang sedang dilakukan selebriti pujaan. Tetapi jika terlalu berlebihan akan dapat mengganggu aktifitas dunia nyata, misalnya saja dapat menggangu tugas sekolah/pekerjaan anda. Jika sudah sampai tahap mengganggu aktifitas seperti ini, maka anda untuk semetara waktu perlu mengurangi kegiatan bermain twitter.

Jika ingin berhenti sementara waktu dari dunia twitter, anda dapat membiarkannya saja akun tersebut tanpa harus mengupdatenya atau dapat juga menonaktifkan akun twitter yang dimiliki. Untuk menonaktifkan akun twitter, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Masuklah ke halaman setting dengan menekan tombol yang ada dipojok kanan atas (lihat gambar)

Menonaktifkan Twitter

2. Pada menu 'Account', scroll ke bawah sampai terlihat tulisan 'Deactive my account'. Klik tulisan tersebut.

Menonaktifkan Twitter

Menonaktifkan Twitter
klik deactive my account

3. Setelah itu akan dikirim kehalaman persetujuan untuk menonaktifkan akun twitter. Klik tulisan 'Deactive' untuk menonaktfkan atau klik tulisan 'cancel' untuk membatalkan.

Deactive Twitter

4. Jika mengklik deactive maka akan disuruh untuk memasukkan password login. masukkan password anda. Setelah itu akun akan dinonaktifkan.

Perlu dicatat. Akun dapat diaktifkan kembali dengan melakukan login seperti biasanya. Namun jika setelah 30 hari tidak ada aktifitas login, maka akun akan dihapus secara permanen.

Komentar